5 Manfaat Memasang Kaca Mobil, Nomor 5 Tidak Banyak Orang Tahu
Di situasi saat ini, banyak sekali orang yang senang mengendarai mobil. Alasan nya terutama agar menghindari virus covid-19 dan panas dari matahari serta hujan saat berkendara di jalan, hampir semua menggunakan kaca film. Bahkan, di beberapa kendaraan memasang kaca yang sangat gelap sehingga tidak terlihat sama sekali dari luar. Apa sih fungsi , varian & regulasi mengenai penggunaan kaca film pada mobil?Berikut ini kami jelaskan mengenai hal tersebut !
Manfaat Memasang Kaca Film Mobil
Jika Anda mempunyai mobil di rumah, seharusnya Anda memasang kaca film mobil pada mobil Anda .Kaca film yang dipasang di jendela mobil akan dapat menambah kenyamanan berkendara Anda. Dengan terpasangnya kaca mobil , maka akan membantu anda dalam mengurangi intensitas cahaya yang masuk. Bayangkan jika jendela mobil Anda tidak terpasang kaca film, kondisi di dalam mobil pasti akan terasa silau dan panas karena tidak adanya perlindungan tambahan
Namun, manfaat kaca film sebenarnya tidak hanya itu, terlebih mengingat variannya yang cukup beragam.Oleh karena itu, agar tidak salah pilih jenis kaca film mobil, kenali dulu manfaatnya berikut ini.
- Mengurangi Intensitas Cahaya
Manfaat dan tujuan utama dari pemasangan kaca film pada mobil yaitu untuk mengurangi intensitas cahaya yang masuk ke dalam kabin. Dengan demikian, maka suhu di dalam kabin akan terasa lebih nyaman. Selain itu, Dengan memasang kaca film, cahaya yang masuk menjadi berkurang.