Komponen Inilah yang Mengubah Transmisi Manual menjadi Otomatis
Torque Converter biasanya dipakai untuk mobil bermesin otomatis alias matic. Ia menjadi komponen sistem pemindah tenaga mobil yang menggunakan transmisi otomatis atau dikenal juga dengan nama kopling tipe hidrolik. Komponen ini berisi minyak atau transmisi atau bisa disebut Automatic Transmission Fluid (ATF). Minyak transmisi ini berfungsi memuluskan kinerja dari setiap komponen mesin yang ada agar pergerakannya tak terhalang oleh gesekan, sehingga perpindahan gigi lebih halus.
Fungsi Torque Converter
Mobil bertransmisi otomatis bukan berarti tanpa kopling. Ia tetap menggunakan kopling tapi berbentuk hidrolik atau torque converter. Torque converter berfungsi menghubungkan mesin dengan transmisi secara hidrolik, yang membantu pergeseran gigi pada mesin. Sistem torque converter menggunakan peredam, sehingga sekalipun terjadi kejutan atau getaran pada mesin, perpindahan tenaga masih tetap berjalan normal, tak tersendat dan cenderung terasa halus.
Komponen dan Cara Kerja Torque Converter