Ini Tanda Sabuk Pengaman Anda Sudah Saatnya Diganti

icon 4 November 2024
icon Admin
Sabuk pengaman mobil adalah salah satu komponen penting yang sering kali terabaikan. Meski tampak selalu siap pakai, ternyata sabuk pengaman juga memiliki masa pakai yang perlu diperhatikan. 

Bayangkan jika Anda sedang berkendara dan tiba-tiba sabuk pengaman gagal berfungsi, risikonya tentu tidak main-main. Sebelum itu terjadi, ada beberapa tanda yang perlu Anda kenali agar bisa segera mengganti sabuk pengaman yang sudah tidak layak pakai. 

6 Tanda Sabuk Pengaman Mobil Harus Diganti!

Apakah sabuk pengaman Anda masih aman atau sudah waktunya diganti? Berikut tanda-tandanya agar Anda tetap aman dan nyaman di setiap perjalanan.

  1. Terdapat Kerusakan pada Sabuk Pengaman

Jika sabuk pengaman terlihat berjumbai, robek, atau terpotong, terutama di sekitar bagian tepi atau dekat gesper, ini adalah sinyal untuk segera menggantinya.