Kenal Apa Itu Aquaplaning & Cara Mengatasinya
Genangan air yang terkumpul akibat adanya hujan ternyata dapat membuat pengemudi mengalami kesusahan dalam mengendalikan mobil. Anda dapat menyebutkan peristiwa ini sebagai aquaplaning (hydroplaning).
Fenomena yang melibatkan genangan air ini nantinya dapat menciptakan lapisan yang memisahkan ban dengan jalan yang dilewatinya. Hal ini membuat mobil seperti sedang melayang.
Selain genangan air, Lantas apakah yang menjadi penyebab hal ini terjadi? Anda dapat menemukan jawabannya pada penjelasan berikut ini.
Penyebab Aquaplaning
Fenomena hydroplaning terjadi tentunya bukan tanpa sebab. Untuk itu mari simak beberapa penyebabnya.
- Jalanan yang Licin
Hujan dapat membuat jalanan menjadi licin dan hal ini dapat memperbesar risiko terjadinya fenomena ini.
- Ban yang Menipis
Ban tipis akan mengalami kesulitan dalam memecah air ketika mobil melaju. Ini dikarenakan terjadinya penurunan daya cengkram oleh ban mobil. Ban yang menipis akan menjadi penyebab aquaplaning.
- Bobot Mobil
Mobil yang memiliki bobot ringan akan mudah mengalami fenomena ini.
- Kecepatan Tinggi
Menurunkan kecepatan mobil dalam keadaan hujan adalah hal yang wajib untuk dilakukan. Hujan dapat membuat jalan menjadi licin sehingga Anda memang harus berhati-hati agar hydroplaning bisa diatasi.
Tanda Mobil Mengalami Hydroplaning
Saat mengemudi, Anda dapat mengetahui mobil sedang berada dalam kondisi hydroplaning dengan mengenali tanda-tanda berikut ini.
- Tiba-tiba suara mesin terdengar lebih berisik. Tanda ini bisa terjadi ketika mesin panas akibat terkena genangan air.
- Tidak melakukan perubahan kopling tapi Anda merasa seolah-olah melakukannya.
- Tekanan air yang mampu membuat mobil seperti melayang membuat Anda merasakan kalau mobil yang Anda kemudikan lebih ringan dari biasanya.
- Mengalami fishtailing atau merasakan bagian belakang mobil seperti sedang terbang.
Cara Mengatasi Aquaplaning
Untuk mengatasi mobil yang sedang mengalami hydroplaning, Anda dapat mengikuti cara-cara di bawah ini.
- Jangan Panik
Semua permasalahan yang terjadi termasuk fenomena hydroplaning harus diatasi dengan perasaan yang tenang agar dapat mengurangi risiko yang bisa saja terjadi.
- Turunkan Kecepatan Mobil
Sangat disarankan untuk menurunkan kecepatan mobil dalam ketika Anda mengalami aquaplaning terutama pada mobil dengan bobot ringan mengingat jalanan licin dapat meningkatkan risiko mobil tergelincir.
- Pegang Setir Secara Sigap
Posisi tangan Anda harus selalu berada di setir dengan posisi lurus, sigap dan jangan lengah dalam mengemudi mobil Anda.
- Mengaktifkan Rem dengan Perlahan
Anda harus selalu siap melakukan pengereman ketika jalanan licin. Mobil bisa menjadi lebih terkendali dan stabil ketika Anda melakukan beberapa kali pengereman. Namun, proses pengereman ini harus dilakukan secara perlahan dan hati-hati.
- Wiper Harus Berfungsi dengan Baik
Seperti yang diketahui, wiper sangat diperlukan ketika hujan turun agar bisa membersihkan genangan air yang mendarat di kaca mobil. Untuk itu, Anda harus selalu memastikan komponen ini bekerja tanpa kendala apapun.
- Tidak Mengaktifkan Cruise Control pada Mobil
Mobil yang telah dilengkapi dengan cruise control membuat pengemudi tidak perlu untuk selalu menekan pedal karena fungsi pengendali kecepatan yang fitur ini. Dalam keadaan hydroplaning, sebaiknya fitur ini dimatikan saja karena Anda harus mengendalikan secara penuh mobil Anda sendiri.
Cara Mencegah Hydroplaning
Seperti yang Anda ketahui, ban tipis dapat memicu terjadinya hydroplaning. Karenanya, pencegahan pertama agar terhindar dari fenomena ini adalah selalu memastikan ban Anda dalam kondisi yang prima. Komponen wiper jangan lupa juga untuk diperhatikan.
Tidak hanya kedua komponen tersebut, Anda juga harus memperhatikan seluruh komponen penting mengingat sistem pengereman dan pedal juga diperlukan untuk mengatasi hydroplaning. Pastinya, rutin memeriksa mobil di bengkel juga akan sangat membantu.
Itulah beberapa penjelasan mengenai aquaplaning. Usahakan untuk tidak panik saat hal tersebut terjadi agar Anda dapat mengatasinya dengan lancar. Bila diperlukan, berhenti sejenak mungkin dapat dijadikan opsi pilihan juga.
Agar hal tersebut tidak terjadi, pastikan kondisi mobil dalam keadaan prima. Anda bisa menjadwalkan kunjungan ke https://suzukidwiperkasa.co.id/ untuk mendapatkan penanganan pada Mobil Suzuki kesayangan Anda.