Cara Merawat Kampas Kopling Mobil dengan Benar
Kebiasaan lain yang masih sering ditemui adalah mengemudikan mobil sambil menginjak setengah dari pedal kopling. Biasanya, hal ini dilakukan di jalan yang menanjak dengan tujuan supaya mesin tidak mati.
Namun, hal ini sebaiknya tidak Anda lakukan karena tidak baik bagi kopling Anda. Permukaannya bisa jadi terkikis dan cepat aus.
Jika berada di tanjakan, sebaiknya Anda menetralkan transmisi giginya. Lalu, tarik juga rem tangan supaya lebih aman. Selanjutnya, masukkan gigi satu dan memainkan rem tangan dengan menarik dan mengegasnya sesuai kebutuhan.
- Sebaiknya Anda Menghindari Banjir
Tips selanjutnya adalah sebaiknya Anda tidak menerjang banjir. Hal tersebut penting karena banjir bisa membuat berbagai komponen utama dari kopling menjadi rusak, lalu bisa jadi macet atau membahayakan.
Jika terpaksa melintasi kawasan banjir, maka sebaiknya tidak berhenti di tengah banjir. Sebisa mungkin segera menghindar dari kawasan banjir.
- Beli Kampas Berkualitas, Jangan Tergoda Harga Miring
Kualitas dari kampas sangat penting untuk menjadi perhatian Anda. Jangan mudah tergoda dengan tawaran harga yang miring tapi tidak jelas kualitasnya.
Sebaiknya, Anda membeli dan memakai kampas yang berkualitas, supaya performa dan daya tahannya baik.
Itulah tips untuk melakukan perawatan terhadap kampas dari kopling mobil Anda. Lakukan berbagai hal di atas supaya performanya tetap terjaga.
Kampas kopling adalah komponen yang memiliki fungsi cukup vital, sehingga perawatannya tidak boleh terabaikan. Pastikan bahwa komponen tersebut berfungsi dengan baik, sehingga perjalanan Anda juga akan lebih aman!
Agar selalu dalam kondisi prima, pastikan Anda juga selalu melakukan pengecekan dan menjadwalkan perawatan berkala secara rutin minimal enam bulan sekali. Yuk, jadwalkan waktu servis di bengkel resmi Suzuki terdekat melalui website https://suzukidwiperkasa.co.id/.